Rabu, 11 Januari 2017

Wisata Pantai Candidasa Bali

Pantai Candidasa BaliPantai Candidasa Bali merupakan kawasan wisata pantai alternatif lainnya yang ada di pulau bali, terletak di kabupaten karangasem bali, walaupun tidak seindah pantai kuta dan pantai-pantai lainnya yang ada di bali, pantai ini menjelma menjadi salah satu tujuan wisata pantai favorit di pulau bali. Dahulu kala, pantai candidasa merupakan pantai yang sangat sepi, namun setelah melewati tahun 1970an, secara perlahan namun pasti pantai ini menjelma menjadi kawasan bisnis wisata yang menjanjikan, setidaknya sejak tahun tersebut hotel, penginapan dan restoran mulai dibangun. Saat ini, disekitar pantai candidasa banyak tersedia tempat penginapan ataupun hotel yang cukup bagus dan murah serta berfaslitas yang memadai. Walaupun berbatu, pantai candidasa memiliki karang dan biota laut yang sangat indah, maka tak hayal, pantai candidasa merupakan basecame untuk menjelajahi Bali bagian barat. Kegiatan seperti  scuba dan snorkeling dapat wisatawan lakukan di pantai ini.
Untuk mempermudah kegiatan scuba ataupun snorkeling, disekitar pantai candidasa banyak yang menyewakan peralatan, jadi, bagi anda yang ingin mencobanya dapat langsung mendatangi kawasan wisata pantai candidasa apalagi bagi pemula karena pantai ini relatif memilki ombak yang kecil. Selain dapat menikmati keindahan pantai dan seluruh biota yang terdapat di dalamnya, dengan hanya tiket Rp. 10.000 wisatawan juga akan dimanjakan oleh petunjukan kesenian Tari Barong, Topeng dan Legong yang biasanya suka dilaksanakan pada hari Selasa dan Jumat mulai jam 21.00 Waktu setempat. Tentunya dengan menyaksikan petujukan tersebut dapat menambah kehangatan wisatawan sekeluarga dalam berwisata Pantai Candidasa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar